Emas Sebagai Salah Satu Pilihan Investasi
- Details
- Category: Artikel
- Published on 04 October 2011
Menyimpan emas memang tidak ada matinya. Orang-orang zaman dahulu lebih memilih untuk menyimpan emas dalam bentuk perhiasan dibandingkan dengan uang tunai yang nilainya setiap tahun cenderung turun karena tergerus inflasi.
Emas dapat dibeli dalam bentuk perhiasan maupun emas batangan atau yang lebih dikenal dengan logam mulia.
Membeli emas dalam bentuk perhiasan memiliki keuntungan karena dapat dipakai. Namun, jika ingin disimpan sebagai sarana investasi bentuk emas seperti ini kurang menguntungkan karena ongkos pembuatannya yang mahal. Apabila dijual nilainya akan dipotong dengan ongkos pembuatan yang tidak bisa dibilang murah.
Investasi dalam bentuk logam mulia dapat menjadi pertimbangan mengingat nilainya dari tahun ke tahun cenderung meningkat sesuai dengan laju inflasi. Dalam kondisi ekonomi yang tidak stabil menyimpan logam mulai dapat berfungsi untuk melindungi aset. Nilai logam mulia memang akan mengalami kenaikan jika inflasi tinggi, akan tetapi bila inflasi rendah maka harganya akan cenderung stabil.
Profil Investor
- Details
- Category: Artikel
- Published on 03 October 2011
Proteksi dan investasi harus saling melengkapi. Setelah melindungi diri dengan asuransi jiwa, investasi diperlukan untuk mencapai tujuan finansial yang lain seperti dana pendidikan anak maupun dana pensiun.
Rencana investasi yang diharapkan harus sesuai dengan tujuan finansial yang ingin dicapai. Tujuan ini bervariasi menurut usia, gaya hidup, tingkat pendapatan dan pengeluaran.
Untuk mengetahui kebutuhan investasi, hal yang perlu menjadi pertimbangan diantaranya adalah apa yang menjadi sasaran, berapa besar risiko yang harus ditanggung maupun berapa besar hasil investasi yang ingin dicapai.
Selain itu sebelum memutuskan jenis investasi yang akan dilakukan, kita juga perlu mengenali karakteristik dalam berinvestasi. Dengan demikian hasil yang diperoleh dapat berkembang secara maksimal sesuai dengan kebutuhan dan tujuan yang diinginkan.
Apa Itu Unit Link
- Details
- Category: Artikel
- Published on 02 October 2011
Polis unit link bermula di Inggris pada tahun 1960 karena pada saat itu pasar asuransi jiwa menginginkan fungsi asuransi yang tidak sekedar memberikan proteksi namun juga sebagai sarana investasi.
Unit link sendiri sesungguhnya merupakan kombinasi antara perlindungan asuransi jiwa dan kebutuhan investasi dalam satu wadah/polis.
Target market dari asuransi ini adalah mereka yang memiliki keuangan yang mapan dan berkeinginan untuk meningkatkan kekayaan/aset melalui investasi sekaligus mendapatkan proteksi asuransi jiwa.
Jenis Asuransi Yang Perlu Dimiliki
- Details
- Category: Artikel
- Published on 30 September 2011
Seorang teman pernah bercerita bahwa masing-masing suami, anak dan ia sendiri telah memiliki asuransi jiwa. Sementara teman yang lain mengungkapkan ia dan suami telah mendapat asuransi kesehatan dari kantor sehingga hanya mengikutsertakan anaknya pada asuransi jiwa dan kesehatan. Ketika ditawarkan asuransi jiwa untuk sang suami, ia berdalih tidak memiliki budget terlebih telah terlindungi asuransi kesehatan dari kantor.
Asuransi memiliki peranan yang sangat penting untuk melindungi kerugian finansial yang timbul akibat kematian, kecelakaan atau sakit. Karena itu jangan sampai asuransi yang Anda beli salah sasaran yang berakibat menghabiskan dana untuk pengeluaran yang tidak perlu.