Hal-Hal Yang Tidak Ditanggung Oleh Asuransi Kecelakaan Dan Cacat Tetap
- Details
- Category: Artikel
- Published on 07 August 2012
Asuransi kecelakaan dan cacat tetap merupakan program asuransi tambahan (rider) yang dapat ditempelkan pada produk dasar asuransi jiwa.
Jadi Anda baru dapat membeli asuransi kecelakaan dan cacat tetap, setelah terlebih dahulu membeli produk asuransi jiwa.
Manfaat yang ditawarkan oleh asuransi kecelakaan dan cacat tetap ini yaitu memberikan perlindungan apabila tertanggung meninggal, mengalami cacat tetap total atau sebagian yang diakibatkan oleh kecelakaan.
Pada dasarnya asuransi jiwa juga akan memberikan proteksi apabila tertanggung meninggal karena kecelakaan. Namun, dengan memiliki asuransi kecelakaan dan cacat tetap Anda akan mendapatkan perlindungan yang lebih besar.
Apabila tertanggung meninggal karena kecelakaan, 100 % UP dari asuransi kecelakaan dan cacat tetap akan dibayarkan oleh perusahaan asuransi. Dalam hal ini UP tersebut akan menambah UP dari program dasar asuransi jiwa yang telah dimiliki.
Sementara apabila terjadi risiko cacat tetap total atau sebagian akibat kecelakaan, tertanggung akan menerima sejumlah UP sesuai persentase kejadian yang tertera di dalam polis. Total santunan yang diberikan maksimum sebesar 100 % UP.
Bonus Ramadhan 2012 Dari Manulife
- Details
- Category: Sekilas Info
- Published on 25 July 2012
Dapatkan bonus berupa voucher belanja dari Manulife untuk setiap pembelian polis baru di bulan Juli- Agustus 2012.
Ketentuan:
- Total premi IDR (atau USD setara) ≥ Rp 5,000,000 - < Rp 8,000,000, bonus voucher Rp 250,000.
- Total premi IDR (atau USD setara) ≥ Rp 8,000,000, bonus voucher Rp 500,000.
- Promo berlaku untuk pembelian polis setelah close off Juli 2012 s/d close off Agustus 2012 dan completed di Agustus 2012.
- Total premi yang dimaksud adalah total premi dasar + rider, tidak termasuk top up ataupun saving up. Untuk pembayaran premi semesteran perhitungannya adalah total premi dikalikan 2.
- Hanya berlaku untuk pembayaran premi secara tahunan dan semesteran.
- Voucher diberikan setelah polis disetujui oleh Manulife dan telah melewati masa mempelajari polis (free look period).
Asuransi Whole Life: PROLIFE PLUS Dari Manulife
- Details
- Category: Program Dasar
- Published on 24 July 2012
Prolife Plus adalah produk whole life dengan pembayaran premi berkala dari Manulife yang saat ini hanya dijual dalam mata uang USD.
Program ini memberikan manfaat perlindungan seumur hidup (hingga mencapai usia 99 tahun) dan memberikan pembayaran tunai sebesar 100 % UP apabila tertanggung hidup hingga akhir kontrak.
Manfaat Pertanggungan:
- Perlindungan seumur hidup sebesar 100 % UP ditambah Nilai Pertanggungan Tambahan (bila ada) apabila tertanggung meninggal dalam Masa kontrak.
- Manfaat akhir kontrak, sebesar 100 % UP ditambah Nilai Pertanggungan Tambahan apabila tertanggung hidup hingga akhir masa kontrak (usia 99 tahun).
Asuransi Kesehatan Paket Keluarga (Family Plan)
- Details
- Category: Artikel
- Published on 16 July 2012
PERHATIAN!
- Asuransi Paket Keluarga HARUS DIBELI DENGAN PROGRAM DASAR (ASURANSI JIWA) karena jenisnya RIDER (MANFAAT TAMBAHAN).
- Asuransi Paket Keluarga TIDAK MENANGGUNG KLAIM RAWAT JALAN KARENA SAKIT.
Manulife memiliki program asuransi tambahan (rider) berupa asuransi kesehatan yang dapat ditambahkan pada asuransi jiwa/program dasar. Asuransi jiwa program dasar tersebut dapat berupa term life (asuransi jiwa murni proteksi) ataupun unitlink (asuransi jiwa & investasi dalam satu wadah).
Asuransi kesehatan ini dapat diambil secara:
- Perorangan (single plan) ataupun
- Paket keluarga (family plan: suami, istri dan anak).
Sehingga hanya perlu 1 polis untuk mendapatkan manfaat perlindungan kesehatan bagi seluruh keluarga.
Asuransi kesehatan paket keluarga ini juga tersedia dalam 2 program yaitu:
- HealthSafe yang memberikan perlindungan hingga usia 65 tahun.
- Manulife Medicare Plus untuk perlindungan hingga usia 80 tahun, bila ditambahkan pada program dasar unit link Manulife Value Protector Absolute.