Layanan Welcome Call Asuransi Jiwa Manulife Indonesia
- Details
- Category: Sekilas Info
- Published on Friday, 20 March 2015 06:30
Sekilas Info:
Asuransi jiwa Manulife Indonesia akan memulai layanan Welcome Call mulai 1 April 2015.
Program Welcome Call ini bertujuan untuk meningkatkan layanan kepada nasabah asuransi jiwa Manulife Indonesia, serta memastikan bahwa pemegang polis telah:
- Membeli produk asuransi sesuai kebutuhan.
- Mendapatkan penjelasan yang cukup perihal produk yang dibeli.
- Menandatangani semua berkas pengajuan asuransi jiwa (SPAJ) beserta kelengkapannya.
- Menerima polis asuransi jiwa.
- Mengerti dan memahami isi polis.
- Memahami hak dan kewajiban polis.
Petugas Welcome Call akan menghubungi nasabah, yang sebelumnya telah dipilih secara acak, melalui telepon untuk memastikan bahwa hal-hal yang disebutkan di atas telah terpenuhi.